JAKARTA: Asosiasi Industri Automotive Nusantara mulai mendapatkan pesanan untuk kebutuhan kendaraan umum di daerah dari kendaraan penumpang yang siap dipasarkannya, Gea dan Tawon, sekitar 200 unit pada tahap awal.
Kabid Pemasaran Asia Nusa Dewa Yuniardi mengatakan rencananya Gea dan Tawon akan diluncurkan ke pasar pada pertengahan bulan ini atau paling lambat pada Agustus karena produksi sudah berjalan untuk tahap awal sekitar 50 unit untuk setiap model.
Bahkan, katanya, mobil Gea dan Tawon yang membidik pasar di daerah itu telah mendapatkan pesanan awal untuk kebutuhan peremajaan angkutan serba guna di Surabaya dan konsep kendaraan taksi rakyat di wilayah depok.
"Sudah ada order di tangan untuk Gea dan Tawon yaitu untuk peremajaan angkutan serba guna di Surabaya dan konsep taksi rakyat di Depok semuanya sekitar 200 unit. Harga kendaraan sekitar Rp50 juta per unit," katanya kepada Bisnis kemarin.
Yuniardi menjelaskan untuk sementara Asosiasi Industri Automotive Nusantara (Asia Nusa) lebih banyak membidik pasar kelompok terutama untuk memudahkan layanan after sales yang saat ini mulai dikembangkan secara bertahap agar bisa melayani ke pasar ritel.
Gea dan Tawon merupakan kendaraan yang didesain untuk pasar perdesaan berkapasitas 4 penumpang yang diproduksi melalui pabriknya di Rangkas Bitung dan di Madiun.
"Kami fokus mengembangkan microcar terutama membidik pasar perdesaan dengan kapasitas mesin di bawah 1.000cc. rencananya akan diproduksi mulai Juli ini sebelum mobil murah yang digulirkan pemerintah berjalan," kata dia.
Dewa memaparkan kendaraan yang dikembang Asia Nusa hampir seluruhnya memanfaatkan konten lokal, hanya untuk mesin didatangkan dari China. Kapasitas produksi dari Tawon dan Gea bisa mencapai 600 unit per tahun dan akan ditingkatkan sesuai dengan pertumbuhan pasarnya.
"Bahan bakar memang masih premium, tapi bisa mudah dikonversi dengan bahan bakar gas yang masih harus menunggu dukungan infrastruktur stasiun pengisiannya."
Dia menambahkan Asian Nusa juga mengembangkan kendaraan pemadam kebakaran dengan model mini pikap yang juga didesain untuk perdesaan dengan membidik satu kecamatan satu kendaraan. Selain itu, dirancang juga mobil niaga bernama Komodo yang sudah terjual 50 unit pada tahun lalu.
Sementara itu, Pemerintah memastikan siap mencangkan program mobil perdesaan pada tahun ini yang dipatok seharga Rp30 juta untuk memenuhi kebutuhan kendaraan roda empat di daerah.
Deputi Menko Perekonomian BIdang Perindustrian dan Perdagangan Edy Putra Irawadi mengatakan pemerintah telah mengesahkan program pengembangan mobil murah untuk pasar perdesaan pada tahun ini dengan kapasitas mesin sebesar 650cc.
"Yang sudah disepakati untuk mobil perdesaan dengan spesifikasi mesin 650cc ke bawah, yang saat ini detail teknisnya tengah dirampungkan oleh Kementerian Perindustrian agar bisa diproduksi pada tahun ini," katanya baru-baru ini. Bisnis Indonesia (Bisnis.com) - Oleh Fajar Sidik (ea)
2 komentar:
terima kasih atas informasinya..
semoga dapat bermanfaat bagi kita semua :) City car
Jangan berhenti untuk terus berkarya, semoga
kesuksesan senantiasa menyertai kita semua.
keep update!Harga honda CBR 2014
Posting Komentar